Pemkab Purbalingga Minta Biro Perjalanan Inisiatif Buka Feeder Umrah dari Bandara JB Sudirman

- 4 Oktober 2023, 22:10 WIB
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purbalingga, Herni Sulasti dalam acara Diskusi Pemanfaatan Bandara JB Soedirman di Indragiri Hall kompleks Hotel Owabong, Rabu 4 Oktober 2023.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purbalingga, Herni Sulasti dalam acara Diskusi Pemanfaatan Bandara JB Soedirman di Indragiri Hall kompleks Hotel Owabong, Rabu 4 Oktober 2023. /Dok Prokopim Purbalingga/

PURBALINGGAKU – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purbalingga, Herni Sulasti mengajak para stakeholder untuk jeli melihat berbagai peluang positif untuk mengoptimalkan Bandara Jenderal Besar Soedirman.

Salah satu peluang tersebut adalah dengan memanfaatkan momen geliat animo masyarakat untuk melakukan ibadah umrah via Bandara JB Soedirman.

"Langkah promosi dan sosialisasi feeder umrah dari Bandara JB Soedirman telah kita lakukan. Bupati Tiwi bahkan turun langsung melakukan roadshow di lima kabupaten (Pemalang, Banyumas, Cilacap, Banjarnegara, dan Wonosobo) untuk mengajak pemda terkait ikut mempromosikan perjalanan umrah melalui Bandara JB Soedirman,” katanya.

Baca Juga: 7 Poin Penting Permendag 2023: Lindungi UMKM Dalam Negeri dari Merchant Luar Negeri

“Kami harap hal ini bisa disengkuyung bersama dan biro umrah atau pariwisata bisa jeli memanfaatkan potensi ini," sambun Herni dalam acara Diskusi Pemanfaatan Bandara JB Soedirman untuk Perjalanan Umrah di Wilayah Bralingmascakeb yang dilaksanakan di Indragiri Hall kompleks Hotel Owabong, Rabu 4 Oktober 2023.

Saat ini, fasilitasi feeder umrah via Bandara JB Soedirman dilakukan oleh PT Jaho Mulya Sunjaya dengan penerbangan perdana jamaah umrah pada 26 Agustus 2023.

Namun, Herni tidak membatasi kepada biro umrah atau pariwisata yang lain untuk ikut menjadi feeder umrah via Bandara JB Soedirman.

"Kita justru menunggu kepada biro-biro yang lain untuk ikut berperan serta menyengkuyung bandara agar bisa feeder umrah ini bisa berkelanjutan," tegas Sekda.

Baca Juga: PPK Mrebet Distribusi Air Bersih Sekaligus Sosialisasi Pemilu 2024

Halaman:

Editor: M Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x