Ridwan Kamil Ikhlas Melepas Eril di Sungai Aare, Untaian Doa dan Harap Dilangitkan

- 4 Juni 2022, 07:10 WIB
Keluarga Ridwan Kamil ikhlas melepas kepergian Eril
Keluarga Ridwan Kamil ikhlas melepas kepergian Eril /Twitter/@Sobat_RK/

PURBALINGGAKU - Sepekan lebih putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emeril Khan Mumtadz atau Eril dikabarkan hilang hanyut di Sungai Aare Swiss.

Upaya pencarian terus dilakukan untuk mencari keberadaan Eril yang hanyut. Namun hingga pencarian hari kedelapan kemarin Ridwan Kamil dan keluarga belum juga mendapatkan kabar penemuannya.

Melalui postingan di Twitter, Ridwan Kamil telah mengikhlaskan kepergian putra sulungnya Eril dan telah menganggapnya meninggal dunia. Bahkan hari ini dirinya mengumumkan akan melaksanakan doa bersama melepas kepergian Eril.

Baca Juga: Fakta dan Kronologis Musibah Eril, Anak Ridwan Kamil yang Hanyut di Sungai Aaree Swiss

"Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz," tulis ayah Eril, Ridwan Kamil

Sejumlah harapan dia sampaikan sebagai wujud menerima peristiwa hanyutnya Eril sebagai sebuah musibah yang dialami orang nomer satu di Jawa Barat itu.

Berikut harapan Ridwan Kamil atau Kang Emil atas peristiwa yang dialami Eril.

Baca Juga: PROFIL dan BIODATA Atalia Kamil Ibu Eril, Lengkap dengan Akun Sosmednya

Wahai Sungai Aare, sebagai sesama mahluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Sumber: Twitter Ridwan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah