KABAR TERKINI Harga Minyak Goreng Turun Hari Ini, Berapa Harga Satu Liternya? Simak Selengkapnya!

- 23 Mei 2022, 20:48 WIB
KABAR TERKINI Harga Minyak Goreng Turun Hari Ini, Berapa Harga Satu Liternya? Simak Selengkapnya!
KABAR TERKINI Harga Minyak Goreng Turun Hari Ini, Berapa Harga Satu Liternya? Simak Selengkapnya! /ANTARA/Hafidz Mubarak A/wsj

PURBALINGGAKU- Kabar terkini harga minyak goreng hari ini mengalami penurunan, berapa harga satu liternya, simak selengkapnya diartikel ini.

Dikabarkan harga minyak goreng turun hari ini merupakan adanya kegiatan ekspor minyak goreng yang akan dibuka kembali mulai tanggal 23 Mei 2022 hari ini.

Hal ini diungkap oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa akan ada pembukaan kembali ekspor minyak goreng, berdasarkan pada sudah tersedianya kembali pasokan minyak goreng diberbagai daerah.

Harga minyak goreng hingga hari ini telah merata di pasar tradisional dan terus mengalami penurunan hingga mencapai harga satu liter Rp 14.200

Baca Juga: Purbalingga Raih Opini WTP 6 Kali Berturut-turut, Bupati: Hasil Sinergitas dan Kerja Keras Seluruh Jajaran ASN

Penurunan harga minyak goreng baik curah maupun minyak kemasan bermerk 1 dan 2 juga beragam harga setiap harinya.

Penurunan harga minyak goreng baik curah maupun minyak goreng kemasan bermerk terbilang cukup besar dalam satu pekan terakhir.

Harga tertinggi minyak goreng curah berada di provinsi Papua Rp28.000, kemasan bermerk 1 di Sulawesi Tenggara Rp44.000 dan kemasan bermerk 2 di provinsi Gorontalo dengan harga mencapai Rp34.000.

Sementara untuk harga terendah minyak goreng curah ada di Provinsi Bengkulu dengan harga Rp14.200, kemasan bermerk 1 di Yogyakarta dengan harga Rp21.000, dan kemasan bermerk 2 ada di Kepulauan Bangka Belitung dengan harga Rp21.750.

Halaman:

Editor: Gilang Grahita

Sumber: hargapangan.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x