Jokowi Besok Resmikan Sirkuit Mandalika, Gas Perdana Ajang Balap IATC 2021

- 11 November 2021, 19:35 WIB
Presiden Jokowi direncanakan akan meresmikan Sirkuit Mandalika Jumat 12 November 2021
Presiden Jokowi direncanakan akan meresmikan Sirkuit Mandalika Jumat 12 November 2021 /Maxcimilian Arcello/capture themandalika.gp

PURBALINGGAKU - Presiden Jokowi akan meresmikan Sirkuit Mandalika besok Jumat 12 November 2021.

Jokowi akan meresmikan Sirkuit Mandalika yang terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB)

"Iya, besok kita akan meresmikan Sirkuit Mandalika." kata Jokowi, Kamis 11 November 2021.

Setelah diresmikan Jokowi, Sirkuit Mandalika akan menjadi venue perdana ajang balap motor Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2021.

Baca Juga: Golkar Beri Sinyal agar Ganjar Pranowo Gabung di Pilpres 2024

"Setelah itu event yang ada disana untuk (bisa) berjalan, baik Superbike maupun MotoGP," ujar Jokowi.

Menurutnya, seminggu setelah diresmikan akan dihelat ajang balap motor seri terakhir dari World Superbike atau WSBK Mandalika 2021.

Sebagai informasi Sirkuit Mandalika terletak di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika di Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Panglima TNI Serahkan Rumah untuk Ahli Waris Prajurit KRI Nanggala 402

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah