Dorong Cak Imin Maju Presiden, PKB Purbalingga Deklarasi Tim Lebah Perwira

- 12 September 2021, 18:35 WIB
Dukung Cak Imin maju Pilpres 2024 DPC PKB Purbalingga deklarasi Tim Lebah Perwira
Dukung Cak Imin maju Pilpres 2024 DPC PKB Purbalingga deklarasi Tim Lebah Perwira /Rifatuts Tsaniyah

PURBALINGGA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mulai melakukan ancang-ancang. Sejumlah persiapan dilakukan untuk menghadapi kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan digelar Tahun 2024.

Hari ini Minggu 12 September 2021 Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Purbalingga, mendeklarasikan Tim Lebah Perwira.

Deklarasi pembentukan Tim dimaksudkan, untuk memperkuat mesin pemenangan dan dukungan kepada Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) maju Pilpres 2024.

“Tim Lebah Perwira terdiri dari personel Lembaga Pemenangan Pemilu. Kami deklarasikan hari ini bersamaan dengan Musyawarah Kerja (Musker) DPC PKB Purbalingga,” kata Ketua DPC PKB Purbalingga H. Mukhlis

Baca Juga: PKB Purbalingga Gelar Muskercab, Gus Basyir: 'Perjuangkan Visi Kemaslahatan'

Sementara Ketua Tim Lebah Perwira Sukhedi mengaku, akan melakukan langkah strategis untuk mewujudkan impian PKB memenangi Pilpres 2024.

Ditahap awal menurutnya, target DPC PKB Purbalingga adalah memenangkan Pemilu 2024.

Jika hal itu dapat berjalan maksimal maka memenangkan Cak Imin di Pilpres merupakan sesuatu yang realistis.

Baca Juga: Kuota Terbatas, Buruan Cairkan BLT UKT Mahasiswa Rp2,4 Juta di Sini!

“Oleh karena itu tahap awal yang harus dilakukan adalah mendongkrak perolehan suara PKB," katanya

"Kalau di Purbalingga saat ini kita sudah berada di urutan kedua kursi DPRD Purbalingga. Di tahun 2024 kami targetkan bisa menjadi pemenang,” ucap Sukhedi

Baca Juga: BLT UKT Kemendikbud Cair, Cek Syarat dan Cara Dapatkan Rp2,4 Juta Khusus Mahasiswa

Dalam jangka pendek Tim Lebah Perwira akan fokus pada tugas sosialisasi.

Langkah paling bijak menurutnya adalah tetap hadir bersama masyarakat mengatasi persoalan yang saat ini sedang terjadi.

"Saat ini kami berupaya untuk terlibat membantu mengatasi pandemi dan memulihkan perekonomian masyarakat, beberapa program sudah berjalan dan akan kami tingkatkan," ujarnya

Baca Juga: Satgas Covid 19 Purbalingga Bubarkan Kontes Merpati dan Lomba Voli di Kutasari

Sukhedi optimis dapat mencapai target, dirinya berharap seluruh komponen kader dan pengurus PKB serta masyarakat dapat saling bahu membahu memperkuat barisan.

"Kami terbuka mengajak masyarakat untuk menjadi bagian dari barisan Tim Lebah Perwira," tutur Sukhedi***

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah