Bersiap Usung Muhaimin Iskandar, DPW PKB Jateng Lakukan Monev DPAC Se Purbalingga

- 26 September 2021, 15:54 WIB
DPW PKB Jawa Tengah gelar monitoring dan evaluasi DPAC Se Purbalingga, Minggu 26 September 2021
DPW PKB Jawa Tengah gelar monitoring dan evaluasi DPAC Se Purbalingga, Minggu 26 September 2021 /Purbalinggaku.com/Rifatuts Tsaniyah/

PURBALINGGAKU - DPW PKB Jawa Tengah melakukan monitoring dan evaluasi (monev) DPAC PKB se Kabupaten Purbalingga. Langkah itu dilakukan untuk melakukan penataan struktur kelembagaan mesin partai. 

Agenda monev oleh DPW PKB Jateng dilaksanakan di Kantor DPC PKB Purbalingga. Agenda diikuti oleh 18 DPAC mewakili seluruh Kecamatan di Purbalingga pada Minggu 26 September 2021.

Wakil Ketua DPW PKB Jateng Hendri Wicaksono saat ditemui di lokasi menyampaikan dari hasil Monev PKB Purbalingga menurutnya sudah cukup bagus. 

Terbukti dengan perolehan suara dan kursi dilegislatif yang cukup banyak saat ini. Pihaknya mentargetkan pada pemilu selanjutnya PKB Purbalingga dapat memperoleh minimal 11 kursi legislatif. 

Baca Juga: HOAKS: Tenaga Honorer Guru dan Penyuluh di Atas 35 Tahun Bakal Diangkat PNS Tanpa Tes

Kaitannya dengan persiapan pemilihan Presiden 2024. Agenda monev menurutnya merupakan salah satu langkah persiapan mengusung Muhaimin Iskandar. 

"Kami berharap sekali dan ini sudah menjadi satu keputusan baik DPC maupun DPW, supaya Gus Muhaimin mulai menyiapkan diri tampil di panggung RI 1 atau RI 2," kata Hendri 

Meskipun Pilpres masih 2,5 tahun, menurut Hendri PKB di Purbalingga baik DPAC maupun DPC harus mulai menyiapkan diri untuk melakukan proses politik menuju 2024. 

Baca Juga: F PKB Desak Pemda Purbalingga Gelar PTM Terbatas, Miswanto: 'Hati-hati Bahaya Learning Loss'!

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x