Polres Purbalingga Gandeng PCNU dan Kemenag Gelar Vaksinasi Massal, Upaya Antisipasi Penularan Covid 19

- 21 April 2022, 19:06 WIB
Vaksinasi massal di Aula PCNU Purbalingga bersama Polres dan Kemenag, Kamis 21 April 2022
Vaksinasi massal di Aula PCNU Purbalingga bersama Polres dan Kemenag, Kamis 21 April 2022 /Dok. Humas Polres Purbalingga

PURBALINGGAKU - Polres Purbalingga menggandeng Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) dan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten PurbaIingga menggelar vaksinasi massal.

Kegiatan vaksinasi massal Polres Purbalingga kali ini diselenggarakan di Aula PCNU Purbalingga, Kamis 21 April 2022.

Vaksinasi massal tersebut, digelar sebagai tindak lanjut program 1 juta vaksin booster yang diinisiasi oleh Mabes Polri bersama PBNU dan Kementrian Agama RI.

Kegiatan vaksinasi massal dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah pada musim lebaran tahun ini yaitu memperbolehkan mudik.

Baca Juga: Jelang Libur Lebaran, Kabupaten Purbalingga Genjot Sektor Pariwisata

Wakapolres PurbaIingga Kompol Pujiono mengatakan hari ini digelar vaksinasi serentak kerja sama Polres Purbalingga dengan PCNU dan Kemenag.

Menurutnya, kegiatan dilaksanakan bagi masyarakat yang belum menerima vaksinasi booster, maupun dosis pertama dan kedua.

"Ini merupakan ikhtiar kita bersama untuk mendukung program satu juta vaksinasi booster kerja sama Polri, PBNU dan Kemenag," kata Pujiono.

Baca Juga: Operasi Pasar Minyak Goreng Curah di Selabaya Purbalingga, Warga Berharap Jadi Kegiatan Rutin

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x