Taj Yasin Desak Camat dan Kades Update DTKS, Banyak Nama Penerima Bantuan Tergolong Mampu

- 1 Desember 2021, 18:55 WIB
Rapat koordinasi penanggulangan kemiskinan ekstrim penyelesaian sambungan listrik bagi rumah tangga kurang mampu di Banjarnegara, Banyumas, Kebumen. Rabu, 1 Desember 2021.
Rapat koordinasi penanggulangan kemiskinan ekstrim penyelesaian sambungan listrik bagi rumah tangga kurang mampu di Banjarnegara, Banyumas, Kebumen. Rabu, 1 Desember 2021. /Dok. Humas Pemprov Jateng

PURBALINGGAKU - Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, meminta seluruh Camat dan Kepala Desa segera memperbaharui Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di wilayahnya masing-masing.

Data yang valid, menurutnya, merupakan dasar dari penanggulangan kemiskinan ekstrim.

"Bagaimana kita bisa membantu kalau datanya tidak valid? Maka itu saya minta ayo, Pak Camat, Pak Kades saya titip, datanya diperbarui," katanya kepada para Camat dan Kades di Kabupaten Banjarnegara, Banyumas, dan Kebumen saat rapat koordinasi di Purwokerto, Rabu, 1 Desember 2021.

Baca Juga: Ganjar Teken UMK 35 Kabupaten Kota di Jateng, Ini Besarannya

Setelah melakukan verifikasi dan validasi, Lanjut Yasin, data tersebut harus dimasukkan ke dalam aplikasi yang telah disediakan.

Data yang di input akan meminimalisir perbedaan antara daerah dengan pusat.

"Caranya ya input data sendiri di aplikasi. Minta orang IT melakukannya. Nanti Pak Camat, dampingi semua Kadesnya. Kalau perlu dikeroyok bareng-bareng input datanya, biar bisa saling evaluasi lagi. Supaya bisa lebih cepat," ujarnya.

Dengan data yang sesuai kondisi di lapangan, program penanggulangan kemiskinan ekstrim bisa tepat sasaran.

Baca Juga: Ganjar Teken UMK 35 Kabupaten Kota di Jateng, Ini Besarannya

Halaman:

Editor: Galuh Widoera Prakasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah