Meriahkan HUT ke 58, DPD II Partai Golkar Purbalingga Gelar Jalan Sehat

16 Oktober 2022, 20:12 WIB
Meriahkan HUT KE-58 DPD II Partai Golkar Purbalingga Gelar Jalan Sehat /Dok. Partai Golkar Purbalingga

PURBALINGGAKU - Dewan Pengurus Daerah (DPD) II Partai Golkar Purbalingga menggelar jalan sehat dalam rangka menyambut HUT ke-58. Acara yang dilaksanakan pada Minggu 16 Oktober 2022 itu dilaksanakan di Kompleks GOR Goentoer Darjono.

Diikuti ribuan peserta, jalan sehat yang digelar DPD II Partai Golkar Purbalingga itu berlangsung meriah. Panitia menyediakan hadiah utama dan ratusan doorprize yang menarik.

Ketua Umum DPD II Partai Golkar Purbalingga Hj. Tenny Juliawaty dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan jalan sehat merupakan rangkaian untuk menyambut HUT ke-58 Partai Golkar.

Selain itu, kata dia, agenda juga merupakan salah satu upaya memasyarakatkan olah raga dan mengolahragakan masyarakat. Dengan jalan sehat diharapkan tubuh menjadi sehat dan tubuh yang sehat akan melahirkan jiwa yang kuat.

Baca Juga: Kebakaran di Kejobong Purbalingga, Ditinggal Pergi Pemiliknya Rumah Ludes Dilalap Api

HUT ke-58 Partai Golkar mengusung tema 'Golkar Menang, Rakyat Sejahtera'. Tenny mengaku rangkaian kegiatan menyambut HUT ke-58 partai berlambang pohon beringin itu menunjukkan kader solid dan siap memenangkan Pemilu 2024.

"Mesin partai sudah panas untuk memasuki Pemilu 2024, peserta jalan sehat yang banyak dan beragam asal usulnya itu menunjukkan bahwa Partai Golkar adalah partai milik rakyat bukan hanya milik pejabat," kata Tenny

Sementara, Ketua Panitia HUT ke-58 Partai Golkar Purbalingga Subeno mengatakan, ada sekitar 250 doorprize yang terkumpul untuk hadiah jalan sehat. Untuk hadiah utama, kata dia, dua buah sepeda motor.

Baca Juga: Bencana di Purbalingga, Hujan Deras Sebabkan Jalan Desa Patemon Kecamatan Bojongsari Ambles

"Doorprize tersebut merupakan sumbangan dari berbagai pihak dan hadiah kami bagi kepada peserta dengan cara diundi setelah jalan sehat selesai," kata Subeno

Dari hasil undian untuk hadiah utama sepeda motor diperoleh oleh Aryadi Azyz Saputra warga desa Gembong Kecamatan Bojongsari dan seorang perempuan bernama Lucky Wahyuni berasal dari Purbalingga Kidul.

“Masih ada satu kegiatan rangkaian HUT ke-58 Partai Golkar pada hari Kamis tanggal 20 Oktober 2022 yakni Ziarah Kubur ke makam Taman Pahlawan Purbalingga yang akan diikuti oleh segenap jajaran pengurus DPD Partai Golkar dan Pimpinan Partai Golkar tingkat Kecamatan Se-Purbalingga," ujarnya.

Baca Juga: Bupati Purbalingga Minta Organisasi KONI Kompak, Wujudkan Target 20 Besar Porprov 2023

Dalam kegiatan itu, nampak sejumlah petinggi partai dan tamu undangan dari partai lainnya, antara lain Dewan Penasehat Partai Golkar Edi Purwoko, Pengurus DPD Partai Golkar Propinsi Jawa Tengah Bung Pongki, Ketua Harian DPD Partai Golkar Purbalingga Agus Sulastomo dan Sekretaris Partai Golkar Kab. Purbalingga Drs.Khadno.

Sementara untuk para tamu undangan HUT Golkar dari Forkompimda dan pimpinan partai politik antara lain ketua DPC PKB Purbalingga H.Mukhlis, Ketua PPP KH.Syafi’i dan dari PKS Misyono.***

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Tags

Terkini

Terpopuler