CPNS 2022 Segera Dibuka, Alokasi Terbanyak Untuk Formasi PPPK Guru di Daerah

- 29 Juni 2022, 18:37 WIB
CPNS 2022 Segera Dibuka, Alokasi Terbanyak Untuk Formasi PPPK Guru di Daerah
CPNS 2022 Segera Dibuka, Alokasi Terbanyak Untuk Formasi PPPK Guru di Daerah /Instagram@infocpns2021/

PURBALINGGAKU - Lowongan CPNS 2022 akan segera dibuka, alokasi terbanyak untuk formasi PPPK guru di daerah.

"Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) ad interim, Mahfud MD, mengatakan rekrutmen pengadaan CPNS dan PPPK tahun 2022 akan lebih difokuskan untuk eks tenaga honorer untuk menjadi ASN," dikutip Purbalinggaku dari Pikiran Rakyat.

Rencananya Pemerintah akan membuka CPNS 2022 dan PPPK dengan total 1.086.128 formasi jabatan.

PPPK Guru di daerah mendapatkan alokasi terbanyak total ada 758.018 fromasi jabatan yang dibuka tahun ini.

Baca Juga: Update Penetapan NIP CPNS dan NI PPPK Tahun 2021 Kab. Purbalingga

“Adapun Jumlah rekrutmen pengadaan ASN tahun 2022 adalah 1.086.128 orang atau formasi jabatan,” ujar Mahfud MD dalam keterangan rapat kerja bersama Komisi II DPR RI, Selasa, 28 Juni 2022.

Dia menjelaskan untuk pengadaan rekrutmen CPNS tahun 2022 akan difokuskan pada PPPK guru, tenaga kesehatan, dan tenaga lainnya.

Rincian Formasi dan Alokasi CPNS dan PPPK Tahun 2022 yang dikutip dari Pikiran Rakyat dengan judul Pemerintah Buka Lowongan CPNS 2022 dan PPPK Sebanyak 1.086.128 Formasi, Berikut Rinciannya:

Jumlah terbesar formasi dialokasikan PPPK sebanyak 1.035.811 orang. Dari jumlah tersebut, dibagi menjadi dua kebutuhan, yaitu pusat sebanyak 93.554 orang, dan daerah sebanyak 942.257 orang.

Halaman:

Editor: Ikhwan Mutaqin

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x