Jokowi Sebut Politisasi dan Diskriminasi Terhadap Vaksin Harus di Hentikan

- 23 September 2021, 12:39 WIB
Jokowi sebut masih ada upaya politisasi dan diskriminsi terhadap vaksin pada forum PBB, Kamis, 23 September 2021
Jokowi sebut masih ada upaya politisasi dan diskriminsi terhadap vaksin pada forum PBB, Kamis, 23 September 2021 /Dok. Presiden RI

PURBALINGGAKU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut saat ini masih ada upaya politisasi dan didkriminasi terhadap vaksin.

Hal itu disampaikan Jokowi saat menyampaiakn pidato virutalnya dalam Sidang Majelis Umum ke-76 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). 

“Politisasi dan diskriminasi terhadap vaksin masih terjadi. Hal-hal ini harus bisa kita selesaikan dengan langkah-langkah nyata,” kata Jokowi. 

Pidato yang disampaikan dari Istana Kepresidenan Bogor itu dilakukan pada Kamis pagi 23 September 2021.

Selain menyoroti vaksin, Jokowi juga menyampaikan pandangannya terkait penanganan pandemi, pemulihan perekonomian global, ketahanan iklim, hingga perdamaian dalam keberagaman.

Baca Juga: Danau di Indonesia Tercemar Sampah, Luhut: Selamatkan Danau Prioritas Nasional !

“Melihat perkembangan dunia sampai sekarang ini, banyak hal yang harus kita lakukan bersama. Pertama, kita harus memberikan harapan bahwa pandemi Covid-19 akan bisa tertangani dengan cepat, adil, dan merata,” ujarnya

Dalam forum itu Jokowi mengingatkan bahwa kemampuan dan kecepatan antarnegara dalam menangani pandemi Covid-19, termasuk vaksinasi, sangat timpang.

Menurutnya dalam penanganan pandemi perlu upaya bersama, manusia dapat terbebas dari Covis 19 jika semua manusia sudah aman dari potensi paparan virus corona.

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Sumber: Presiden.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah