8 Sistem Anatomi Tubuh Manusia dan Fungsinya

- 5 Oktober 2023, 14:58 WIB
Ilustrasi sistem anatomi tubuh manusia dan fungsinya
Ilustrasi sistem anatomi tubuh manusia dan fungsinya /Pixabay.com/

PURBALINGGAKU-Sistem anatomi tubuh manusia dan fungsinya sangatlah beragam. Sistem anatomi tubuh manusia sendiri adalah kumpulan organ-organ tubuh yang saling bekerjasama dan mendukung tubuh agar berfungsi dengan baik. Bahkan kesehatan manusia sangat bergantung dari kondisi organ-organ tersebut.

Baca Juga: Cara Menurunkan Berat Badan secara Alami, Minim Efek Samping!

Sistem Anatomi Tubuh Manusia dan Fungsinya

Lebih lanjut, langsung saja yuk simak penjelasan sistem anatomi tubuh manusia dan fungsinya berikut ini.

1.      Sistem Pernapasan

Sistem ini memiliki peran vital untuk keberlangsungan hidup manusia. Dimana fungsinya menghirup oksigen di udara dan mengeluarkannya menjadi karbondioksida sebagai sisa-sisa metabolisme tubuh. Sistem ini terdiri dari dua bagian yakni pernapasan atas dan pernapasan bawah.

Untuk bagian pernapasan atas berupa sinus, rongga hidung, laring, dan faring. Sementara untuk pernapasan bahwa yakni berupa bronkus, trakea, paru-paru, dan diafragma.

2.      Sistem Indera

Sistem indera terdiri dari panca indera yakni mata untuk melihat, lidah untuk mengecap, hidung untuk mencium aroma, telinga untuk mendengar, dan kulit untuk meraba. Kulit sendiri menjadi salah satu bagian sistem integument yang fungsinya menutupi organ-organ lain dalam tubuh. Selain itu, kulit juga melindungi tubuh dari adanya mikroorganisme, menjaga tubuh agar tidak mudah kehilangan cairan, dan mengatur suhu tubuh.

3.      Sistem Pencernaan

Sistem pencernaan berfungsi untuk mempermudah proses tubuh dalam menerima makanan kemudian diolah menjadi nutrisi dan energi. Proses metabolisme tersebut melibatkan berbagai organ-organ pencernaan yakni mulut, tenggorokan, lambung, pancreas, hati, usus hingga ke anus.

4.      Sistem Kardiovaskular

Sistem kardiovaskular terdiri dari jantung atau kardio dan pembuluh darah atau vascular. Fungsi sistem ini untuk memastikan aliran darah berjalan sebagaimana mestinya, yakni memompa serta mengedarkannya ke seluruh tubuh. Darah merupakan sarana untuk nutrisi, oksigen dan zat lainnya untuk diedarkan ke dalam tubuh. Selain itu, darah juga dapat mengalirkan zat beracun untuk dikeluarkan dari dalam tubuh.

Baca Juga: 5 Jenis Essential Oil untuk Mengurangi Stretch Mark, Ibu Hamil Wajib Tahu!

Halaman:

Editor: Tias Cahya

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x