Warga Jawa Barat Meninggal Terseret 'Boleran' Pantai Setrojenar, Arus Balik yang Sunyi dan Mematikan

- 25 September 2021, 17:18 WIB
Warga Jawa Barat meninggal terseret arus boleran / rip current di Pantai Setrojenar, Kebumen.
Warga Jawa Barat meninggal terseret arus boleran / rip current di Pantai Setrojenar, Kebumen. /Dok. Humas Polres Kebumen

PURBALINGGAKU - Warga Jawa Barat meninggal setelah hanyut di Pantai Setrojenar, Kebumen. Jenazah ditemukan di pantai Happy, Desa Ayamputih, Kecamatan Buluspesantren, Jumat 24 September 2021 sekitar pukul 19.30 WIB.

Kasi Humas Polres Kebumen, Iptu Tugiman mengungkapkan, korban bernama Bambang Sobandi (47) warga Kampung Pintuan RT 02 RW 10, Karangmulya, Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, korban bersama dengan rombongan tiba di Pantai Setrojenar Kebumen sekitar pukul 15.45 WIB, Jumat, 24 September 2021.

Kemudian korban berenang di pantai tersebut. Tanpa diketahui, ternyata korban mandi saat arus membentuk rip current. Dalam bahasa jawa dikenal sebagai boleran.

Baca Juga: Tegas! China Larang Transaksi Kripto, Harga Bitcoin dkk Anjlok

Korban sempat diingatkan untuk tidak terlalu ke tengah. Imbauan dihiraukan karena bagian pantai tempatnya berenang, berombak tenang.

Padahal, meski lokasi berombak tenang, tetapi jika di kanan kiri terlihat zona gelombang pecah, patut diwaspadai area tersebut merupakan rip current yang terbentuk karena dua arus balik yang bergabung. Sangat berbahaya.

Belum sempat menepi, korban sudah terseret arus boleran. Tim SAR gabungan melakukan pencarian. Korban kemudian ditemukan meninggal dunia sekitar pukul  19.30 WIB di Pantai Happy Desa Ayamputih Kecamatan Buluspesantren.

"Malam tadi sudah ditemukan dan langsung dievakuasi ke RSUD Dr Sudirman Kebumen," ujar Iptu Tugiman, Sabtu, 25 September 2021.

Halaman:

Editor: Galuh Widoera Prakasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah