KKN Desa Penari Catat Rekor Baru, Film Horor Terlaris Sepanjang Masa

- 13 Mei 2022, 09:44 WIB
KKN Desa Penari Catat Rekor Baru Film Horor Terlaris Sepanjang Masa
KKN Desa Penari Catat Rekor Baru Film Horor Terlaris Sepanjang Masa /Instagram @kknmovie

PURBALINGGAKU - KKN Desa Penari mencatat rekor baru sebagai film horor terlaris sepanjang masa.

Film KKN Desa Penari yang mulai dirilis sejak 30 April 2022 itu telah berhasil ditonton 4,5 juta kali dari data 12 Mei 2022.

KKN Desa Penari yang dinobatkan sebagai film horor terlaris sepanjang masa itu merupakan garapan dari Awi Suryadi.

Capaian fantastis selama 12 hari penayangan itu diungkap oleh produser KKN Desa Penari Manoj Punjabi.

Baca Juga: Lokasi Asli KKN di Desa Penari Hingga Terjadinya Tumbal Mahasiswa, Benarkah Alas Gumitir?

"KKN Di Desa Penari menjadi film horor terlaris sepanjang masa. Hingga jam 5 sore ini (12 Mei 2022) tembus 4.500.000++ penonton telah bertemu Badarawuhi," tulis Manoj Punjabi di Instagram pribadinya pada Kamis 12 Mei 2022

Film itu berkisah tentang Sekumpulan mahasiswa tengah melakukan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di sebuah desa terpencil di pedalaman pulau Jawa.

Rombongan Nur (Tissa Biani), Widya (Adinda Thomas), Ayu (Aghniny Haque), Bima (Achmad Megantara), Anton (Calvin Jeremy), dan Wahyu (Fajar Nugraha) tidak pernah menyangka bahwa KKN mereka kali ini akan membawa petaka ke dalam hidup mereka.

Baca Juga: Kronologi Meninggalnya BIMA dan AYU KKN di Desa Penari, Mengakhiri Cerita SimpleMan

Berawal dari peraturan dan adat desa yang dilanggar, kesialan-demi kesialan pun menerpa kelompok Nur dan kawan-kawan.

Tak hanya itu, akibat kecerobohan salah satu anggota, Nur harus kehilangan teman-temannya.

Film KKN di Desa Penari diangkat dari kisah viral yang dituturkan oleh Simpleman di akun Twitternya dan dibidani oleh sutradara Awi Suryadi.

Baca Juga: Kisah Asli KKN di Desa Penari, Pengakuan Nur dan Widya dari Akun SimpleMan

Setelah tertunda penayangannya sebanyak 2 kali selama pandemi, akhirnya KKN di Desa Penari ditayangkan di libur Lebaran 2022.

Atas capaian yang fantastis dari Film KKN Desa Penari Manoj merasa bersyukur dan mengungkap rasa terimakasihnya kepada masyarakat Indonesia.

Baca Juga: KKN di Desa Penari Sosok Misterius Badarawuhi Yang Tunduk Pada Khodam Nur, Benarkah Khodam Nur Lebih Kuat?

"Terima kasih banyak untuk antusiasnya penonton Indonesia, dukung terus perfilman Indonesia," tutur Manoj.***

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Sumber: Instagram @manojpunjabimd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah