Semarak HUT RI ke 78 Ds Galuh Purbalingga Gelar Lomba Sepakbola Persegal Cup Junior

- 20 Agustus 2023, 23:17 WIB
Semarak HUT RI ke 78, Ds Galuh Purbalingga Gelar Lomba Sepakbola Persegal Cup Junior Jadi Ajang Pencarian Bakat
Semarak HUT RI ke 78, Ds Galuh Purbalingga Gelar Lomba Sepakbola Persegal Cup Junior Jadi Ajang Pencarian Bakat /

Baca Juga: Kolaborasi Erigo dan JKT48 di Shopee Live Hasilkan Rp5 Miliar Kurang dari 10 Menit

"Kami sangat gembira melihat antusiasme tinggi dari para peserta dan dukungan penuh dari masyarakat Desa Galuh", ungkapnya.

Ia juga berharap, "Melalui Persegal Cup Junior ini, kami berharap dapat membantu mengembangkan potensi sepakbola lokal serta menginspirasi anak-anak muda untuk terus berprestasi dalam dunia sepakbola".

Selain pertandingan sepakbola, acara ini juga dimeriahkan oleh hiburan lainya dengan menampilkan seni tarian adat tanah air, dan berbagai yel-yel dari para sporter masing-masing tim.

Semua kegiatan ini turut memperkaya pengalaman para peserta dan penonton dalam merayakan kemerdekaan negara.

Baca Juga: Semarak Agustusan Purbalingga Gelar Pawai Kemerdekaan Sebagai Ekspresi Cinta Budaya

"Acara lomba sepakbola Persegal Cup Junior di Desa Galuh Purbalingga tidak hanya berhasil menciptakan momen berharga bagi para pemain muda, tetapi juga menjadi perwujudan nyata semangat persatuan dan gotong royong dalam merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia", kata Didi ketua panitia Persegal, Minggu, (20/8/23).

"Dengan demikian, semangat olahraga dan patriotisme terus bergema di tengah-tengah masyarakat lokal", lanjutnya.

Lomba tersebut, diselenggarakan dalam skala lokal ini berhasil mengumpulkan antusiasme dari para peserta dan penonton setempat.

Dari pertandingan-pertandingan seru yang dilangsungkan sepanjang turnamen, dua tim unggul berhak melangkah ke babak final.

Halaman:

Editor: A.N Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah