Bus Trans Banyumas Diluncurkan, Begini Penampakannya

- 6 Desember 2021, 11:01 WIB
Bupati Banyumas, Achmad Husein melaunching Layanan Bus Buy The Service (BTS) atau Bus Trans Banyumas, Minggu 5 Desember 2021 di alun-alun Purwokerto.
Bupati Banyumas, Achmad Husein melaunching Layanan Bus Buy The Service (BTS) atau Bus Trans Banyumas, Minggu 5 Desember 2021 di alun-alun Purwokerto. /Dok Humas Pemkab Banyumas/

PURBALINGGAKU - Bupati Banyumas, Achmad Husein melaunching Layanan Bus Buy The Service (BTS) atau Bus Trans Banyumas, Minggu 5 Desember 2021 di alun-alun Purwokerto.

Banyumas menjadi salah satu dari lima Kabupaten kota yang mendapat program BTS dadi Kementerian Perhubungan tahun ini.

Menurut Husein, dipilihnya Banyumas karena dari segi masyarakat dan perkotaan yang paling memadai.

Baca Juga: Mourinho Digosipkan Bakal Kembali ke Liga Inggris, Gantikan Rafael Benitez di Everton

"Busnya dimanfaatkan dan dipakai, jangan sampai kosong, ini satu bulan masih gratis bisa dimanfaatkan tapi tetap prokes, jaga jarak. Teman-teman konsorsium juga harus disiplin buat kebersihannya dan minta ini karena kepercayaan maka kita hormati dengan tanggung jawab," kata bupati.

Direktur Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengatakan, Banyumas adalah kota ke 10 yang mendapat layanan Buy The Service Trans Banyumas.

Menurutnya Pemerintahan Jokowi, sangat serius mengurangi gas buang kendaraan untuk menekan laju perubahan iklim.

Baca Juga: Universitas Muhammadiyah Purwokerto Perkuat Riset Grup

Sehingga Pemerintah menyediakan layanan angkutan umum yang nyaman dan murah, sehingga masyarakat akan beralih dari sepeda motor, atau kendaraan pribadi ke moda transportasi umum.

Halaman:

Editor: M Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x