Siswa SMP N 4 Mrebet Kena Corona, Ganjar Pranowo: Sekolah di Purbalingga Bentuk Satgas Covid 19!

- 23 September 2021, 04:25 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau lokasi isolasi terpusat di SMP N 4 Mrebet Kabupaten Purbalingga, Rabu 22 September 2021
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau lokasi isolasi terpusat di SMP N 4 Mrebet Kabupaten Purbalingga, Rabu 22 September 2021 /Dok. Humas Pemkab Purbalingga

PURBALINGGAKU - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau SMP Negeri (SMP N) 4 Mrebet Kabupaten Purbalingga, Rabu 22 September 2021. 

Kedatangan Ganjar ke Purbalingga untuk meninjau lokasi isolasi terpusat puluhan siswa SMP N 4 Mrebet yang dinyatakan positif terpapar virus corona. 

Setibanya di lokasi Ganjar mengusulkan kepada Bupati Purbalingga agar setiap sekolah membentuk Satgas Covid 19. 

Tujuannya agar pada saatnya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dilakukan di Purbalingga tidak terjadi kejadian serupa yaitu ledakan kasus Covid 19.

Baca Juga: Ganjar Minta Bupati Purbalingga Tindak Tegas Sekolah yang Nekat PTM Tanpa Izin, Bubarkan!

“Saya usulkan agar setiap sekolah punya Satgas Covid 19. Karena ini perlu untuk melaksanakan penerapan protokol kesehatan (prokes) di sekolah, saat siswa dan guru datang semua dipantau hingga semua pulang ke rumah,” kata Ganjar Rabu 22 September 2021. 

Menurutnya penanganan kasus Covid 19 yang terjadi pada siswa SMP N 4 Mrebet sudah cukup bagus.

Pihaknya memberikan apresiasi atas tindakan tepat yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Purbalingga. 

Baca Juga: Ratusan Siswa di Purbalingga Terapar Covid 19, Ganjar: Segera Tracing, Random Tes di Sekolah

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah