5 Tips Jitu Menabung Ala Mahasiswa

17 Februari 2022, 09:03 WIB
Ilustrasi menabung dan investasi milenial dan gen Z boros dan sulit menabung. /Pixabay/Nattanan 23/

PURBALINGGAKU - Menghemat dan menabung uang sangat penting bagi setiap mahasiswa, terkhusus para mahasiswa di perantauan. Bagi para mahasiswa mungkin sering mengalami kendala dalam mengatur keuangannya.

Sering kita dengar peribahasa lebih besar pasak daripada tiang. Terkadang peribahasa itulah yang menggambarkan kondisi yang dialami para mahasiswa.

Tanpa kita sadari sebagai mahasiswa, ternyata banyak pengeluaran yang bahkan kita tidak tahu saat itu untuk memenuhi kebutuhan apa. Tahu-tahu keuangan yang para mahasiswa miliki semakin menipis sebelum waktunya.

Hal itu sering terjadi karena kurangnya perhatian kita akan pentingnya menabung. Terlebih jika terdapat waktu mendesak dan saat itu kita sangat membutuhkan uang lebih, pasti kita pusing memikirkan karena kita sendiri tidak memiliki tabungan.

Baca Juga: Penting! Persiapan Wajib Sebelum Ngekost bagi Mahasiswa Perantauan

Eits jangan khawatir dulu ya, karena kami punya tips menabung yang jitu untuk kamu. Kami sudah merangkum tips jitu menabung ala mahasiswa.

Yuk, simak langsung penjelasannya. Let’s check it out!

  1. Jangan samakan lifestyle kita dengan orang lain

Karena masing-masing mahasiswa pasti memiliki biaya perkuliahan yang berbeda-beda dari orang tuanya. Jangan pernah memaksakan diri agar terlihat trendi atau wah seperti orang lain, apalagi kalau kamu hanya memiliki dana yang pas-pasan.

  1. Membedakan keinginan dan kebutuhan

Ketika kamu mengeluarkan uang hanya untuk bersenang-senang, karena tergoda barang-barang diskon, atau barang yang lucu dan menggemaskan yang tidak jelas dan ternyata itu bukan kebutuhan kamu, dana yang kamu miliki akan semakin menipis. Buatlah list apa saja yang memang kamu butuhkan, utamakan skala prioritas ya.

Baca Juga: Tips dan Trik Efektif Belajar di Rumah

  1. Menambah penghasilan

Ada dua cara terbaik untuk menambah penghasilan bagi para mahasiswa, yaitu magang atau kerja part time. Nah pemasukannya bisa nih kamu gunakan untuk tabungan.

  1. Membatasi belanja dan kuliner

Belanja adalah salah satu aktivitas yang kerap menggagalkan proses menabung seseorang. Orang yang kalap belanja ataupun kulineran akan bermasalah dengan keuangan, mulailah membatasinya saat ini ya.

  1. Membawa bekal makanan saat kuliah

Yap, bawalah bekal makanan sendiri yang kamu buat dari kosan. Selain bisa menghemat pengeluaran, dengan membawa bekal sendiri akan terjamin kebersihannya dan tidak ragu-ragu untuk memakannya.***(Vivi)

 

Editor: Afgani Dirgantara

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler