Penting! Persiapan Wajib Sebelum Ngekost bagi Mahasiswa Perantauan

- 17 Februari 2022, 08:56 WIB
Ilustrasi indekos.
Ilustrasi indekos. /Pikiran Rakyat/

PURBALINGGAKU - Walau saat ini pandemik covid-19 belum juga usai, namun beberapa kampus ada yang menerapkan kegiatan belajar secara offline atau tatap muka. Bagi kamu yang memiliki rumah jauh dari tempat kampus apalagi mahasiswa perantauan, ngekost menjadi hal yang lumrah.

Bagi kamu mahasiswa baru pasti agak bingung apa saja yang perlu disiapkan untuk kost. Akan ada banyak barang kebutuhan yang nantinya perlu kamu penuhi.

Persiapan kamu untuk ngekost harus diperhatikan dari jauh-jauh hari dan lebih diteliti lagi, agar nantinya kamu tahu bagaimana menjadi anak kos nanti karena kamu akan hidup mandiri dan jauh dari orang tua.

Bagi kamu yang akan ngekost harap simak baik-baik artikel ini ya. Ini dia beberapa persiapan sebelum kost bagi mahasiswa, stay tune!

Baca Juga: Tips dan Trik Efektif Belajar di Rumah

  1. Survei kostan

Kamu wajib banget nih untuk survei kostan yang akan kamu tempati. Bisa dilihat dari beberapa aspek, seperti lokasinya dekat dengan kampus atau tidak, harga, lingkungan, air serta listrik, perlengkapan yang disediakan di kostan, kenyamanan serta keamanan, dan kondisinya. 

  1. Barang wajib 

Karena berbeda dengan kamar pribadi yang ada di rumah, tentunya akan ada banyak barang yang wajib ada di dalam kamar kost. Jangan sampai terlupa dengan barang-barang ini ya !

  1. Peralatan mandi
  2. Peralatan makan
  3. Peralatan ibadah
  4. Kipas angin
  5. Alat kebersihan
  6. Terminal untuk colokan listrik
  7. Sandal jepit
  8. Selimut
  9. Hanger
  10. Setrika
  11. Kendaraan pibadi 

Kendaraan pribadi akan sangat penting untuk kamu para mahasiswa terlebih jika kamu memiliki banyak kegiatan dan berada ditempat yang berbeda-beda. Karena tidak mungkin juga kita selalu merepotkan teman kosan kita sebab dia pun memiliki kesibukannya sendiri, jangan lupa juga untuk membawa surat-surat dan alat berkendara yang lengkap agar kamu tetap aman dan nyama di perjalanan.

Baca Juga: Tips dan Trik Efektif Belajar di Rumah

Halaman:

Editor: Afgani Dirgantara

Sumber: Berbagi Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x