Jadwal Pertandingan Persibangga di 12 Besar Liga 3 Jateng

- 25 November 2023, 18:14 WIB
Jadwal Pertandingan Persibangga di 12 Besar Liga 3 Jateng
Jadwal Pertandingan Persibangga di 12 Besar Liga 3 Jateng /

PURBALINGGAKU - Kesebelasan Persibangga Purbalingga berada di grup G putaran 12 besar Liga 3 Jateng tahun 2023. Tim berjuluk Laskar Jenderal Soedirman tersebut satu grup bersama Persik Kendal dan UNSA FC Solo.

Manager Persibangga Purbalingga Hermanto dalam keterangan pers, Sabtu (25/11/2023) mengatakan pertandingan di babak 12 besar dilaksanakan dengan sistem home dan away. Juara dan runner up grup akan melaju ke babak 8 besar.

“Setelah lolos penyisihan grup E, saar ini pemain dan pelatih mulai fokus menuju pertandingan 12 besar.” ungkapnya.

Persibangga akan memulai laga pada Rabu (29/11/2023) dengan bertandang ke kandang Persik di Stadion Utama Bahurekso Kendal. Selanjutnya Persibangga akan menjamu UNSA FC di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga pada Minggu (3/12/2023).

Baca Juga: Panwascam Bojongsari Dampingi Satpol PP Tertibkan APS yang Melanggar

Pertandingan berikutnya Persibangga menjamu Persik di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga pada Rabu (13/12/2023) dan di pertandingan terakhir bertandang ke kandang UNSA FC di Stadion Trikoyo Klaten.
“Jadwal lumayan padat. Kami minta pemain dan pelatih kembali fokus menuju babak 12 besar. Dua lawan di grup G memiliki kualitas yang bagus. Target kami lolos ke babak 8 besar. Dengan demikian minimal kami harus menjadi runner up grup G di babak 12 besar." ujarnya.

Dijelaskan Persik Kendal lolos ke babak 12 besar setelah menjadi juara grup A. Tim tersebut mampu meraup empat kemenangan dari dua lawannya di grup tersebut, masing-masing Bina Sentra Semarang dan Mahesa Jenar Muda Semarang. Sedangkan UNSA FC lolos ke babak 12 besar dengan predikat runner up grup C dibawah PSIK Klaten.

Dalam kesempatan terpisah pelatih Persibangga Agus Riyanto mengatakan setelah melakukan recovery usai lolos penyisihan grup, para pemainnya mulai fokus menjalani latihan. Sejumlah kelemahan yang masih ada mulai diperbaiki.

“Hasil pertandingan di babak penyisihan menjadi bahan evaluasi kami menuju babak 12 besar. Diantaranya terkait kerjasama tim dan penyelesaian akhir.” imbuhnya.

Editor: Ikhwan Mutaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x