Cara Menghitung Usia Kehamilan, Manual Hingga Kalkulator

- 21 Oktober 2023, 23:07 WIB
Ilustrasi cara menghitung usia kehamilan
Ilustrasi cara menghitung usia kehamilan /

PURBALINGGAKU - Menghitung usia kehamilan baik secara manual ataupun menggunakan kalkulator kehamilan sangat penting untuk dilakukan. Sebab, penghitungan tersebut sangat berguna untuk memperkirakan hari lahir si buah hati. Selain itu juga untuk mengetahui bagaimana seharusnya perkembangan janin di dalam perut ibu.

Baca Juga: Manfaat Sewa Mobil untuk Liburan, Lebih Bebas dan Efisien

Cara Menghitung Usia Kehamilan

Namun kebanyakan ibu hamil justru tidak menyadari mengenai kehamilannya, sehingga menyulitkan untuk menghitung perkiraan usia kehamilan. Sebenarnya terdapat berbagai cara untuk menghitungnya baik dengan cara manual hingga menggunakan teknologi media. Apa saja? Yuk simak penjelasannya berikut ini.

Pertama, HPHT atau Hari Pertama Haid Terakhir. Anda sebenarnya dapat melakukan penghitungan secara mandiri apabila masih ingat kapan tanggal terakhir Anda menstruasi atau haid. Namun cara ini lebih akurat diterapkan pada ibu hamil yang memiliki siklus hair normal, yaitu tiap 28 hari sekali dengan durasi hadi 3-7 hari.

Haid normal yang dimaksud pun, darah yang keluar tidak disertai dengan adanya bekuan darah yang banyak. Selain itu juga tidak ada rasa nyeri berlebih yang dapat menganggu aktivitas sehari-hari Anda. Serta tidak menggunakan KB hormone dalam kurun waktu tiga bulan terakhir.

Agar akurat, maka baiknya Anda selalu mencatat kapan tanggal haid datang sehingga tidak bingung jika terjadi kehamilan. Jika Anda paham kapan tanggal HPHT tersebut maka bisa langsung menghitunganya menggunakna rumus Neagle.

Secara umum prinsipnya yaitu dengan menambahkan angka tujuh setelah tanggal HPHT tersebut selanjutnya dikurangi 2 bulan. Sebagai contoh, tanggal HPHT Anda adalah 1 Juni 2022 maka penghitungannya 1 + 7 = 8 Juni 2022. Selanjutnya hari perkiraan lahir atau HPL nya adalah 8 (Juni) – 3 (bulan) = 8 Maret 2023. Namun jika Anda malas menghitung manual dapat memanfaatkan kalkulator kehamilan sebagai alternatif cepat untuk menghitungnya.

Baca Juga: Langkah Proyek Pembangunan Kontraktor, Mulai Darimana?

Kedua, USG atau Ultrasonografi. Cara ini merupakan cara medis yang terbilang cukup akurat daripada penghitungan manual menggunakan HPHT. Tingkat keakuratan yang paling tinggi dari metode ini yaitu pada trimester pertama serta kedua, ataupun sekurang-kurangnya 23 minggu pada usia kehamilan.

Sehingga jika Anda memang merasa memiliki tanda-tanda kehamilan, langsung memeriksakannya ke dokter. USG yang dilakukan pada trimester pertama dilakukan sebagai penentu usia kehamilan. Pada trimester tersebut pun dokter juga akan mengecek bagaimana kondisi janin, pertumbuhan janin, dan diagnose adanya kehamilan ektopik ataupun potensi abnormal pada janin.

Ketiga, tinggi puncak rahim. Cara ini biasanya lebih banyak digunakan oleh para bidan, dimana caranya dilakukan dengan metode tinggi puncak rahim. Metode ini memang terbilang sebagai metode yang kuno dan sudah banyak ditinggalkan oleh dunia medis modern ini.

Cara yang dilakukan adalah meraba pada puncak rahim yang paling menonjol diantara dinding perut. Kemudian penghitungan tersebut dilakukan mulai dari tulang vagina hingga puncak rahim tersebut. Katakanlah jaraknya sekitar 20 cm maka sebagai tanda bahwa usianya kandungan 20 minggu.

Selain menggunakan ukuran cm tersebut, penghitungan juga bisa dilakukan menggunakan hitungan jari tangan. Dimana tiap pertumbuhan sebanyak 2 jari tangan maka dapat menunjukkan bahwa adanya pertambahan usia kira-kira 3 minggu.

Baca Juga: Apa Saja Layanan Kontraktor? Yuk Simak Penjelasan Lengkapnya

Namun apabila puncak rahim sudah mencapai atas pusar, maka penghitungan sudah tidak menggunakan 3 jari tangan. Penghitungan tersebut menggunakan 2 jari tangan dan menandakan penambahan usia kandungan 4 minggu.

Cara paling mudah untuk menghitung usia kehamilan dengan cara mandiri adalah menggunakan kalkulator kehamilan. Cara ini serupa dengan penghitungan HPHT dimana Anda harus mengetahui kapan haid terakhir Anda.***

Editor: Tias Cahya

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x