Tanda-tanda Seseorang Menjelang Kematian Secara Medis, Muncul Bintik di Kulit hingga Nyeri di Dada

- 22 Januari 2022, 13:05 WIB
Berikut adalah perubahan dan tanda-tanda menjelang kematian yang dapat diamati secara medis, Cek Perubahan Ini Pada Tubuh Anda dan Keluarga
Berikut adalah perubahan dan tanda-tanda menjelang kematian yang dapat diamati secara medis, Cek Perubahan Ini Pada Tubuh Anda dan Keluarga /tangkapan layar IMDb/

PURBALINGGAKU- Tahukah Anda, secara medis, tubuh manusia akan mengalami banyak perubahan dan muncul tanda-tanda menjelang kematian.

Untuk itu penting bagi kita untuk mengetahui perubahan dan tanda-tanda menjelang kematian secara medis.

Berikut adalah perubahan dan tanda-tanda menjelang kematian yang dapat diamati secara medis, dikutip dari berbagai sumber:

Baca Juga: Yuk Bikin Es Boba di Rumah! Bisa Jadi Bisnis Rumahan

1. Bintik di kulit dan warna berubah

Ketika menjelang kematian, aliran darah akan melambat. Karena aliran darah bermasalah, kulit akan terlihat seperti berbintik-bintik dan mengalami perubahan warna.

Bintik dan warna kebiruan pada kulit yang terlihat di bagian atas tubuh, yaitu dari pinggul hingga kepala mencirikan tanda kematian yang lebih jelas.

2. Sering mengantuk dan linglung

Kondisi ini mengakibatkan seseorang mengalami penurunan tingkat kesadaran. Selain itu, kondisi ini juga membuat seseorang merasa mengantuk terus menerus dan terkadang mengalami disorientasi (linglung).

Baca Juga: Mengenal Meat Loaf, Berikut Perjalanan Kariernya

3. Tekanan darah tidak stabil

Dalam kondisi ini seseorang terkadang mengalami takikardia atau detak jantung di atas normal saat beristirahat.

Jika orang normal berdetak 60-100 kali per menit, maka orang yang mengalami takikardia umumnya lebih dari 100 detak per menit.

Selain itu, kondisi ini juga mengakibatkan seseorang mengalami hipotensi atau tekanan darah rendah yang bisa mengakibatkan kegagalan organ.

4. Mengompol

Penurunan fungsi pada sistem kemih membuat seseorang akan mengalami inkontinensia urine (mengompol).

Baca Juga: Kabar Duka, Rocker Legendaris Meat Loaf Tutup Usia

5. Perubahan selera makan

Pada kondisi ini, biasanya orang yang sakit keras akan mengalami penurunan selera makan dan minum. Hal ini akan berakibat pada penurunan berat badan dan dehidrasi.

6. Mengalami kesulitan makan

Biasanya menjelang kematian, seseorang akan mengalami beberapa kesulitan saat makan seperti makanan tidak ditelan, tersedak, dan batuk-batuk setelah makan.

7. Perubahan pada kulit

Muncul bercak kehijauan atau merah gelap yang terdapat di belakang lengan atau kaki.

Baca Juga: Kecelakaan Balikpapan, Jasa Raharja Tanggung Biaya Perawatan Korban Hingga Beri Santunan 50 Juta Rupiah

8. Luka dekubitus

Luka dekubitus yaitu titik nyeri yang muncul pada tubuh akibat tekanan yang terlalu besar yang terjadi pada satu area tertentu.

Bintik-bintik merah yang muncul pada tonjolan tulang merupakan tanda pertama luka dekubitus.

9. Suara nafas

Adanya retensi sekret pada faring atau saluran pernapasan bagian atas mengakibatkan suara napas yang berisik walaupun tidak sedang mengalami batuk.

10. Sesak napas

Jika orang terkasih Anda mengalami hal ini, maka Anda bisa memberikan oksigen sebagai alat bantu napas.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Sabtu 22 Januari 2022, Inspirasi Kreatif Mengalir Bebas Hari Ini

11. Irama napas

Orang yang sudah dekat dengan ajal akan mengalami cheyne-stokes respirations. Istilah ini digunakan untuk menggambarkan pola pernapasan yang sangat tidak teratur.

Terkadang napas bisa sangat dalam dan cepat, tetapi selanjutnya justru sangat dangkal dan lambat.

Bahkan seseorang yang mengalami kondisi ini bisa mengalami henti napas selama beberapa waktu. Sering kali kondisi ini berlangsung antara 30 detik hingga 2 menit.

12. Tidur lebih lama

Jadi, secara keseluruhan, seseorang yang berada dalam fase ini akan terlihat sangat lemah dan lelah. Akibatnya, orang tersebut akan tidur dalam jangka waktu yang lebih lama.

Selain itu, seseorang juga akan mengalami kelinglungan terhadap waktu, lingkungan sekitar, bahkan orang-orang terdekatnya. Terkadang, bahkan pasien bisa terlihat seperti orang yang sedang koma.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Sabtu 22 Januari 2022, Jangan Membatasi Diri

Tak jarang, seseorang yang berada di fase ini juga akan mengatakan bahwa ia bertemu dengan orang yang telah meninggal.

Orang yang sudah dekat dengan ajal juga merasa telah mendatangi tempat-tempat asing yang tidak biasanya dilihat oleh orang lain.

Keluarga mungkin akan menganggap bahwa ini hanyalah halusinasi semata akibat reaksi obat. Namun, hal yang perlu disadari bahwa kondisi ini memang normal terjadi.

Demikianlah perubahan dan tanda-tanda menjelang kematian yang dapat diamati secara medis. Semoga bermanfaat, selalu jaga keluarga Anda.***

Editor: M Fahmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah