Contoh Menu Nasi Box Aqiqah, Bisa untuk Referensi Anda

- 24 Desember 2023, 23:31 WIB
Ilustrasi: Contoh menu nasi box aqiqah
Ilustrasi: Contoh menu nasi box aqiqah /YouTube Dapur Fanny/

PURBALINGGAKU- Saat ini, banyak orang yang memilih menggunakan jasa aqiqah karena tingkat kepraktisan dan kemudahannya. Kambing yang digunakan, sudah langsung disembelihkan dan diolah menjadi makanan lezat yang bisa menyesuaikan budget, terutama untuk menu pendampingnya seperti contoh menu nasi box aqiqah.

Jika menggunakan jasa aqiqah, Anda pun bisa menentukan olahan menu apa saja yang akan masuk ke dalam box yang dipesan.

Baca Juga: Bagaimana Jika Sudah Dewasa Tapi Belum Aqiqah? Simak Penjelasannya!

Contoh Menu Nasi Box Aqiqah

Nah, sebagai referensi, berikut ini contoh menu nasi box aqiqah yang bisa menjadi referensi.

Pertama, Nasi. Nasi adalah makanan pokok bagi orang Indonesia, bahkan tanpa adanya nasi maka box akan terasa aneh meskipun menu masakan tampak lezat. Anda bisa menambahkan jenis nasi putih biasa ataupun menggunakan nasi uduk, tergantung pada selera saja.

Untuk nasi putih biasa, dapat dipadukan dengan berbagai jenis olahan daging kambing. Tetapi jika nasi uduk, biasanya lebih cocok dengan yang tanpa kuah, seperti rendang, steak, ataupun sate kambing. Selain nasi, Anda juga bisa menggunakan lontong atau ketupat. Tetapi biasanya untuk penggunaan ini lebih cocok jika menu olahan dagingnya adalah sate kambing dan gulai.

Kedua, Olahan Daging Kambing. Daging kambing sudah menjadi menu paling penting dalam tiap acara aqiqah, meskipun pengolahannya bermacam-macam. Tetapi masih banyak orang yang kurang ahli dalam mengolah daging kambing, pasalnya daging ini masih sering terasa prengus.

Sehingga agar bau prengus menghilang, maka bisa menggunakan teknik pengolahan yang benar sebelum dijadikan salah satu menu makanan. Olahan kambing ini dapat berupa tongseng, gulai, dan sate yang paling umum. Tetapi Anda juga bisa menggunakan olahan nasi kebuli.

Baca Juga: Aqiqah dengan Binatang selain Kambing Hukumnya Apa?

Halaman:

Editor: Tias Cahya

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x