Hasil Royal Derby RRQ vs ONIC di MPL ID S10 Minggu ke-5: Game Pertama 0-1, Sang Raja Kalah Oleh Landak Kuning

10 September 2022, 20:04 WIB
Hasil Royal Derby RRQ vs ONIC di MPL ID S10 Minggu ke-5: Game Pertama 0-1, Sang Raja Kalah Oleh Landak Kuning /MPL Indonesia

PURBALINGGAKU – Hasil Royal Derby RRQ vs ONIC di MPL ID S10 Minggu ke-5 Game Pertama 0-1, Sang Raja kalah oleh Landak Kuning.

Pertandingan RRQ vs ONIC di Minggu ke-5 MPL ID S10 digelar di MPL Arena XO Hall Jakarta.

Laga RRQ vs ONIC di Minggu ke-5 MPL ID S10 dilangsungkan pada Sabtu Malam, 10 September 2022.

Duel RRQ vs ONIC di Minggu ke-5 MPL ID S10 game pertama 0-1 dimenangkan oleh ONIC Esports.

Baca Juga: Hasil BTR vs RBL di MPL ID S10 Minggu ke-5: Skor Akhir 2-1, Sang Robot Tekuk Rebellion Zion

Berikut ini role, line up, dan pilihan hero RRQ vs ONIC MPL ID S10 game pertama:

RRQ Hoshi

Exp Laner - R7 - Esmeralda; Roamer - VYN - Franco; Mid Laner - Clayyy - Cecilion; Jungler - Albert -  Akai; Gold Laner - Skylar - Irithel.

Coach: Fiel

ONIC Esports

Exp Laner - Butsss - Paquito; Roamer - Kiboy - Kadita; Mid Laner - Drian - Grock; Jungler - Kairi - Julian; Gold Laner - CW - Claude.

Coach: Aldo.

Baca Juga: Hasil BTR vs RBL di MPL ID S10 Minggu ke-5: Game Kedua 1-1, Rebellion Zion Samakan Kedudukan

Daftar hero yang di-ban di game pertama:

RRQ Hoshi: Faramis, Fanny, Masha, Balmond, Ling.

ONIC Esports: Valentina, Wanwan, Beatrix, Popol & Kupa, Kagura.

Ulasan Game pertama

Firstblood berhasil Julian Kairi yang mengeliminasi Franco VYN di area mid lane pada menit kedua.

Tak berselang lama, kontes Turtle pertama terjadi dan ONIC berhasil mendapatkan objektif pertama mereka.

Baca Juga: Hasil BTR vs RBL di MPL ID S10 Minggu ke-5: Game Pertama 1-0, Rebellion Zion Tak Mampu Hentikan Bigetron Alpha

Sementara itu, RRQ Hoshi kehilangan Akai Alberttt yang harus tumbang dalam kontes turtle tersebut.

Team fight besar terjadi pada menit ke-4 di area top lane. 4 pemain dari RRQ tumbang dalam war tersebut.

Koordinasi cantik diperlihatkan oleh player ONIC Esport. Tembok yang dibuat oleh Grock Drian dimanfaat dengan baik oleh Claude, Kadita dan Julian.

Berhasil memanfaatkan momentum, Julian Kairi langsung mengamankan objektif turtle kedua di akhir menit ke-4.

Fase mid game menit ke-5, ONIC Esports unggul dari segi net worth hingga 4.5k gold.

Unggul objektif, ONIC kembali memaksa team fight dan mampu mengeliminasi 3 pemain RRQ ditukar dengan dua pemain ONIC di menit ke-6.

Baca Juga: Hasil Geek Fam vs Alter Ego di MPL ID S10 Minggu ke-5: Geek Fam Gilas AE dengan Skor 2-0 Tanpa Balas

Turtle yang ketiga kembali menjadi milik ONIC Esports di menit ke-7 tanpa adanya kontes dari player RRQ.

Para player RRQ dikurung habis-habisan dan tidak diberi kesempatan untuk melakukan farm sama sekali.

Memanfaatkan momentum, ONIC Esports terus melanjutkan dominasi dengan mengamankan lord pertama di menit ke-9.

Memanfaatkan keunggulan lord, ONIC Esports berhasil menghancurkan dua base turret milik RRQ Hoshi di akhir menit ke-10.

Unggul penguasaan map dan objektif dari awal fase early game, ONIC Esports berhasil mengakhiri game pertama dalam 11 menit 50 detik.

MVP pada game pertama adalah ONIC Kiboy dengan hero Kadita yang mencatatkan K/D/A 0/0/13, GPM 561, dan KP 72%.

Baca Juga: Klasemen Sementara MPL ID S10 Minggu 5 Hari 1: AURA Gantikan EVOS Jadi Pemuncak dan RRQ Naik Peringkat

Demikianlah hasil Royal Derby RRQ vs ONIC di MPL ID S10 Minggu ke-5 Game Pertama 0-1, Sang Raja kalah oleh Landak Kuning.***

 

Editor: Gilang Grahita

Sumber: MPL Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler