Hasil Persikabo vs Persebaya BRI Liga 1 Indonesia: Laskar Padjajaran Bungkam Bajul Ijo

26 Juli 2022, 07:53 WIB
Hasil Persikabo vs Persebaya BRI Liga 1: Laskar Padjajaran Bungkam Bajul Ijo /Pikiran Rakyat


PURBALINGGAKU - Hasil Persikabo vs Persebaya BRI Liga 1 2022/2023 pekan pertama dimana Laskar Padjajaran bungkam Bajul Ijo.

Duel Persikabo vs Persebaya BRI Liga 1 2022/2023 pekan pertama dilangsungkan di Stadion Pakansari, Bogor pada hari Senin 25 Juli 2022 pukul 20.30 WIB.

Laga Persikabo vs Persebaya Surabaya BRI Liga 1 2022/2023 pekan pertama disiarkan secara langsung melalui stasiun tv Indosiar dan link live streaming.

Persikabo 1973 mengandaskan perlawanan Persebaya melalui gol tunggal Gustavo Tocantins dari eksekusi penalti pada menit ke-53.

Baca Juga: Hasil Persita vs Persik di BRI Liga 1 Indonesia pekan pertama, Pendekar Cisadane taklukan Macan Putih

Penalti terjadi akibat pelanggaran yang dilakukan Dandi Maulana kepada Dimas Drajad.

Dengan kemenangan ini Persikabo 1973 atau tim berjuluk Laskar Padjajaran ini menjadi tim ketujuh yang sukses membuka BRI Liga 1 2022/2023 dengan 3 poin.

Kini Pasukan Djadjang Nurdjaman pun bertengger di posisi tujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2022.

Sementara itu, Bajul Ijo yang merupakan julukan dari Persebaya Surabaya sekarang terjebak di posisi ke-15 kasemen BRI Liga 1 2022.

Baca Juga: Hasil Persis Solo vs Dewa United FC Liga 1 Indonesia: Laskar Sambernyawa Tumbang di Tangan Tangsel Warrior

Ulasan pertandingan Persikabo vs Persebaya

Tim besutan Djadjang Nurdjaman yang memiliki pemain yang tak banyak berubah dari musim lalu tampil lebih kolektif dibanding sang tamu.

Persikabo berhasil menciptakan peluang matang pada menit ke-19, Gilang Ginarsa nyaris berhasil memanfaatkan umpan lambung dari sisi kanan.

Namun, sundulan kepala Gilang masih melebar dari gawang Persebaya.

Bajul Ijo baru mendapat shot on target lewat kaki Silvio Pereira pada menit ke-25

Penyerang asal Brasil itu melakukan tendangan kaki kiri dari jarak dekat tetapi penjaga gawang, Dicky Indrayana mampu menepisnya.

Baca Juga: Hasil Borneo FC vs Arema Malang Skor Akhir 3-0, Statistik Lengkap BRI Liga 1 Pekan Pertama

Mendapatkan momentum dari peluang sebelumnya, Kerjasama Alwi Slamat dan Nufiandani mampu menyuplai bola ke Silvio yang menjadi penyerang.

Peluang kedua pun sukses diciptakan Silvio, sayang seribu sayang sundulannya berhasil ditangkap dalam dekapan Dicky.

Laga berjalan alot hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama selesai, skor 0-0.

Selepas jeda, Persikabo berhasil mengejutkan Persebaya dengan mencuri gol pembuka.

Pada menit ke-51 berawal dari akselerasi Dimas Drajad yang berada di kotak penalti Persebaya.

Penetrasi yang dilakukan Dimas Drajad di kotak penalti dihentikan oleh Dandi Maulana yang berujung pelanggaran.

Baca Juga: Paper Rex Harus Tunduk dari FunPlus Phoenix dalam Perebutan Juara Valorant VCT Masters Copenhagen 2022

Dandi diganjar kartu kuning oleh wasit dan Persikabo dihadiahi tendangan penalti.
Gustavo Tocantins menjadi sang eksekutor penalti sukses mengelabuhi Satri Tama yang bergerak ke arah sebaliknya.

Ketertinggalan ini membuat Bajul Ijo meningkatkan serangannya demi menyamakan kedudukan.

Serangan yang dilancarkan Persebaya tak membuahkan hasil sampai laga usai dan bertahan dengan skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah Persikabo 1973.

Demikianlah artikel mengenai hasil Persikabo vs Persebaya BRI Liga 1 2022/2023 pekan pertama dimana Laskar Padjajaran bungkam Bajul Ijo.***

Editor: Gilang Grahita

Sumber: Liga 1 Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler