Novel Baswedan Sentil Raker KPK di Hotel Bintang Lima

- 4 November 2021, 23:59 WIB
Mantan penyidik KPK, Novel Baswedan.
Mantan penyidik KPK, Novel Baswedan. /Tangkap layar YouTube/Novel Baswedan/

PURBALINGGAKU - Penyidik senior KPK, Novel Baswedan menyoroti rapat kerja (raker) yang diadakan di hotel bintang lima di Yogyakarta.

Raker tahun ini, menurutnya jauh berbeda dengan semasa dia di KPK. Lembaga antirasuah itu, Novel menilai, seharusnya bisa menjaga prinsip kesederhanaan para anggotanya.

Sehingga tidak terbuai dengan kemewahan dan tetap bekerja dengan fokus dan efektif.

"Di KPK itu memang ada raker, fokus raker adalah kerja. Soal gathering di dalamnya disisipkan pada waktu yang tidak mengganggu waku kerja dan biasanya difokuskan untuk mempererat hubungan pegawai dengan pimpinan," kata Novel Baswedan dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube Novel Baswedan.

Artikel ini pernah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Kritik Raker KPK, Novel Baswedan Sindir Hidup Mewah Firli Bahuri dan Kolega

Pada raker KPK yang diadakan pada 27-29 Oktober 2021, ada agenda sepeda santai dan lomba tumpeng.

Selain agenda tersebut yang disorot Novel Baswedan, ia juga menyoroti akomodasi yang digunakan pegawai KPK untuk menuju ke Yogyakarta dari Jakarta.

Para pegawai KPK tersebut menggunakan pesawat terbang untuk melakukan perjalanan ke Yogyakarta.

Baca Juga: Vanessa dan Febri Akan Dimakamkan Bersebelahan di Pemakaman Taman Malaka Sebelum Shalat Jumat

Halaman:

Editor: Galuh Widoera Prakasa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah