Communication Care UNAS Tinggalkan Rindu Bagi Masyarakat Negeri Atas Awan

18 September 2023, 14:35 WIB
Kegiatan Communication Care di Desa Sikunang, Wonosobo /

PURBALINGGAKU-Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKOM) FISIP, Universitas Nasional mengadakan Penutupan Kegiatan Komunikasi Peduli (Communication Care) di Kecamatan Kejawar, Kabupaten Wonosobo, Sabtu, 16 September 2023. 

Zafirah, pengurus HIMAKOM FISIP UNAS dan panitia pelaksana Communication Care mengungkapkan, kegiatan ini diwarna tangis haru dan rindu dari sejumlah siswa SD dan ibu-ibu, terutama warga Desa Sikunang. 

"Anak SD yang satu itu selama sepekan lari-lari terus setiap kali kita memberikan pengajaran. Hari ini ia menangis, saat kami hendak pamit, diikuti oleh tangis siswa SD lainnya, termasuk emak-emak" ujar Zafirah.

Baca Juga: Menguak Ancaman ketika Lubuk Sungai di Purbalingga Menghilang

Nuralam, Kepala Desa Sikunang mengatakan hal serupa dalam pidato penutupan. Ia akan tetap membuka pintu bagi mahasiswa UNAS, kapan saja jika ingin berkunjung ke Desa Sikunang, Dieng. 

"Kita belum berpisah, tapi kami sudah merindukan teman-teman mahasiswa UNAS. Jika teman-teman mahasiswa juga rasakan hal yang sama, datanglah kapan saja. Kami akan selalu membukakan pintu," ujar Nuralam. 

Sedangkan Kepala Dusun (Kadus) Sikunang, Toha bersyukur dapat kunjungan dari Mahasiswa UNAS, karena sikapnya yang sopan dan rendah hati, "Teman-teman mahasiswa UNAS sangat sopan dan rendah hati, serta dapat membaur dengan warga disini," ujarnya.

Baca Juga: 9 Tips Solo Travelling untuk Wanita, Pemula Wajib Tahu!

Sebagai informasi, kegiatan Communication Care 2023 di Desa Sikunang, Kecamatan Kejajar, Dieng, Wonosobo terlaksana dari 10-17 September 2023. Kegiatan ini diikuti 99 mahasiswa Ilmu Komunikasi yang didampingi oleh Dosen dari Prodi Ilmu Komunikasi FISIP UNAS.

Agenda dalam kegiatan ini berupa Pengabdian Kegiatan Masyarakat (PKM), seperti pengajaran siswa SD, kegiatan bersih-bersih sungai, dan pelatihan re-branding Desa Wisata, serta promosi hasil alam. Tema yang diangkat Pola Komunikasi dalam Pembangunan Berkelanjutan

Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UNAS, Drs. Adi Prakosa, M.Si, yang didampingi Sekretaris Program Studi dan sejumlah Dosen Ilmu Komunikasi FISIP UNAS mengajak seluruh komponen Desa untuk bersama-sama membahas isu penting yang berkaitan dengan pembangunan berkelanjutan di lingkungan Desa, khususnya Desa Sikunang.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Wisata Semarang yang Wajib Anda Kunjungi

"Melalui kegiatan ini, mari kita bersama-sama menggali pemahaman yang lebih dalam tentang pentingnya pola komunikasi yang sehat, inklusif, dan berkesinambungan. Hal ini guna  mendukung pembangunan berkelanjutan di Desa Sikunang. Kami akan menyerap pendapat dari berbagai pihak, dan bersama-sama mencari solusi untuk tantangan yang mungkin dihadapi," ujar Adi.

Lebih lanjut, Adi juga berharap agar bisa menjalin kolaborasi yang baik, berbagi ide-ide inovatif, dan menjalin komunikasi yang baik dalam upaya bersama mencapai pembangunan berkelanjutan di Desa Sikunang.

Selaras dengan hal tersebut, Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UNAS, Nursatyo menambahkan kegiatan ini berjalan lancar dan bermanfaat. Nursatyo mengungkapkan rasa bangga atas hasil kerja keras dan kerja cerdas teman-teman Mahasiswa yang siap dan pantas terjun ke masyarakat.

Communication Care ini sebagai bentuk kepedulian akademis kepada masyarakat secara konkrit. Pihak kampus dapat melakukan berbagai inovasi dalam membangun dan mendorong terciptanya kesejahteraan masyarakat.***

Editor: Tias Cahya

Tags

Terkini

Terpopuler