Peduli Korban Gempa Cianjur, PMII Purwokerto Rayon Dakwah Galang Dana

- 29 November 2022, 12:53 WIB
Peduli korban gempa Cianjur, kader PMII gelar penggalangan dana, Selasa 29 November 2022
Peduli korban gempa Cianjur, kader PMII gelar penggalangan dana, Selasa 29 November 2022 /Purbalinggaku/Lubna/

PURBALINGGAKU - Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban gempa Cianjur, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Dakwah Komisariat Walisongo Purwokerto melakukan aksi turun kejalan menggalang dana.

Aksi penggalangan dana rencananya digelar selama tiga hari mulai Senin 28 November 2022 hingga Rabu 30 November 2022. Mereka berkumpul di kampus UIN Saizu Purwokerto untuk kemudian menyebar di tiga titik.

"Titik turun ada di simpang lampu merah Aston, simpang lampu merah Tanjung, dan simpang lampu merah Museum BRI dari pukul 10.00 sampai jam 13.00," kata Sekretaris Biro Kaderisasi PMII Rayon Dakwah, Yora Ahmad Alvaro, Selasa 29 November 2022.

Menurutnya, agenda juga bertujuan untuk meningkatkan kepekaan sebagai sesama manusia. Selain itu, kata dia, dengan adanya penggalangan dana untuk korban gempa Cianjur, fungsi nilai kemanusiaan kader PMII dapat lebih optimal.

Baca Juga: Polres dan Wartawan Purbalingga Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

Dia menyebut, untuk hari pertama kemarin, dana yang berhasil terkumpul cukup banyak. Untuk selanjutnya, Alvaro berharap semakin banyak donatur yang bersedia ikut membantu para korban gempa Cianjur.

"Hari pertama terkumpul donasi sejumlah 2.186.800 rupiah, ini hari kedua semoga semakin banyak dapat donasinya," harapnya.

Pihaknya menyebut, kepekaan seluruh masyarakat terhadap musibah yang dialami warga Cianjur sangat dibutuhkan. Apalagi kata dia, mahasiswa harus selalu resah dan punya kepedulian membantu sesama.

Baca Juga: Longsor di Purbalingga, Jalan di Desa Tanalum Rembang Tertutup

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x