PT HSI Kosmetik Purbalingga Bantu Berikan Hand Sanitizer Kepada Santri Gayeng Nusantara

- 17 Maret 2022, 19:34 WIB
PT HSI KOSMETIK Purbalingga memberikan bantuan Hand Sanitizer kepada Panglima Santri Gayeng Nusantara Taj Yasin Maimoen
PT HSI KOSMETIK Purbalingga memberikan bantuan Hand Sanitizer kepada Panglima Santri Gayeng Nusantara Taj Yasin Maimoen /Rifatuts Tsaniyah/Purbalinggaku

PURBALINGGAKU - PT HSI Kosmetik Purbalingga memberikan bantuan ribuan paket Hand Sanitizer kepada Santri Gayeng Nusantara. Bantuan diberikan pada Senin 14 Maret 2022 di Sokaraja Banyumas.

Bantuan Hand Sanitizer oleh PT HSI Kosmetik Purbalingga kepada Santri Gayeng Nusantara diterima langsung oleh Panglima SGN Taj Yasin Maimoen yang sekaligus Wakil Gubernur Jawa Tengah.

Direktur Utama PT HSI Kosmetik Purbalingga Chabib Abdillah mengatakan bantuan itu merupakan bagian dari kepedulian untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19.

Baca Juga: Polres Purbalingga Antisipasi Kelangkaan Minyak Goreng, Tindak Tegas Penimbun

"Kami memberikan bantuan kepada Santri Gayeng Nusantara berupa 1040 paket Hand Sanitizer untuk mencegah penyebaran virus Corona. Karena SGN banyak turun kepada masyarakat maka perlu untuk tetap menerapkan protokol kesehatan," katanya

Chabib menjelaskan saat ini berdasarkan data yang ada tren kasus Omicron di Indonesia paling banyak di Jawa dan Bali sebesar 93 persen. Oleh karena itu menurutnya PT HSI Kosmetik Purbalingga ingin hadir untuk membantu menekan laju penyebaran.

"Kami ingin ikut berupaya membantu pemerintah untuk menekan laju penyebaran Covid 19, apalagi saat ini varian Omicron sedang meningkat penyebarannya," jelasnya

Baca Juga: Purbalingga Bebas dari Peredaran dan Perdagangan Daging Anjing, Yayasan JAAN Anugerahi DMFI Award

Pihaknya menyebut menjelang bulan Ramadhan kegiatan Santri Gayeng Nusantara cukup tinggi. Maka pemberian Hand Sanitizer merupakan hal yang tepat sebagai bekal untuk melindungi anggota SGN dalam beraktivitas.

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x