Cegah Erosi Nasionalisme, Pemuda Purbalingga Perlu Tingkatkan Wawasan Kebangsaan

- 26 Oktober 2021, 20:49 WIB
Dandim 0702 Purbalingga memberikan materi wawasan kebangsaan pada perwakilan ormas, Selasa 26 Oktober 2021
Dandim 0702 Purbalingga memberikan materi wawasan kebangsaan pada perwakilan ormas, Selasa 26 Oktober 2021 /Dok. Humas Kodim Purbalingga

PURBALINGGAKU - Peran pemuda di Kabupaten Purbalingga sangat vital dalam upaya membantu pembangunan.

Rasa nasionalisme perlu terus ditingkatkan agar keberadaan pemuda di Purbalingga memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah.

Untuk meningkatkan peran pemuda, Kesbangpol Kabupaten Purbalingga menggelar Silaturahmi dan Sosialisasi Perundang-undangan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Selasa 26 Oktober 2021.

Bertempat di Braling Grand Hotel para peserta adalah perwakilan Ormas yang ada di wilayah Purbalingga.

Baca Juga: TikTok Akan Disidang Terkait Tren Konten Viral Merusak Karakter Anak-anak

Dalam kegiatan itu peserta menerima sosialisasi peraturan Ormas Kabupaten Purbalingga Tahun 2021.

Kepala Kesbangpol Kabupaten Purbalingga Gatot Budi Rahardjo menyampaikan Ormas perlu mengidentifikasi beberapa aspek.

Diantaranya legalitas, peran dan fungsi serta tanggung jawab organisasi kemasyarakatan.

Baca Juga: Christian 'Pacet' Wijaya Pecahkan Rekor 100 Kali Pendakian Puncak Gunung Slamet

Sementara Dandim 0702/Purbalingga, Letkol Inf Decky Zulhas yang menjadi salah satu narasumber kegiatan menyampaikan peran Ormas dalam peningkatan wawasan kebangsaan.

Ormas menurutnya perlu berupaya meningkatkan wawasan kebangsaan dan nasionalisme serta patriotisme dalam turut serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Saat ini menurut Decky, perlu adanya peningkatan kesadaran bela negara dan wawasan kebangsaan bagi seluruh komponen bangsa.

Baca Juga: Dikabarkan Citilink Stop Beroperasi, Bandara JB Soedirman Purbalingga Malah Rilis Jadwal Penerbangan

Peran pemuda dituntut hadir dalam mewujudkan hal itu, terutama bagi yang tergabung dalam sebuah ormas.

“Menghadapi tantangan bangsa yang makin kompleks saat ini dimana erosi nasionalisme, jiwa juang, serta jati diri bangsa yang mulai nampak mengalami degradasi,"

"Karenanya perlu peningkatan wawasan kebangsaan, bangkit bersatu bersama seluruh komponen anak bangsa termasuk Ormas demi tetap tegaknya persatuan dan kesatuan bangsa demi kejayaan NKRI,” tutur Decky Zulhas.***

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah