Mantan Pegawai KPK Bersiap Dilantik ASN Polri, Novel : 'Semoga kehadiran kami di Polri bisa membawa manfaat'

- 9 Desember 2021, 17:30 WIB
Mantan Pegawai KPK  Novel Baswedan dan kawan-kawan siap dilantik ASN Polri, Kamis 9 Desember 2021
Mantan Pegawai KPK Novel Baswedan dan kawan-kawan siap dilantik ASN Polri, Kamis 9 Desember 2021 /dok. Reuters

PURBALINGGAKU - Novel Baswedan dan sejumlah mantan pegawai KPK bakal dilantik menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Polri. Mereka mendatangi Mabes Polri, Jakarta hari ini Kamis 9 Desember 2021.

Novel Baswedan dan rekan-rekannya tiba di Mabes pada pukul 12.30 WIB, mantan Ketua Wadah Pegawai KPK Yudi Purnomo turut hadir bersama rombongan.

"Semoga kehadiran kami di Polri bisa membawa manfaat," kata mantan penyidik KPK Novel Baswedan di Mabes Polri

Baca Juga: Said Aqil Pastikan Maju di Pemilihan Ketum PBNU pada Muktamar ke-34 NU, Berbekal Perintah para Kiai Sepuh

Pihaknya mengungkapkan, seluruh mantan pegawai KPK yang bersedai menjadi ASN Polri bakal menjalani persiapan sebelum pelantikan. Geladi bersihakan dijalani agar proses pelantikan dapat berjalan lancar.

Bersama dengan Novel, juga terdapat 43 mantan pegawai lainnya yang akan dilantik sebagai ASN Polri.

Baca Juga: 8 Fakta Tentang Siskaeee, Sempat Buron dan Ditangkap di Bandung hingga Jadi Legenda di Kalangan Ojol

Sebagai informasi, mereka yang datang ke Mabes Polri yaitu bagian dari 57 pegawai KPK yang menjadi korban Tes Wawasan Kebangsaan.

Para pegawai ini tidak diangkat menjadi ASN KPK, lalu dipecat karena dianggap tidak memenuhi syarat dalam TWK.

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x