Situasi Pandemi di Purbalingga Membaik, Bupati Apresiasi Lomba Kicau Mania Piala Danyonif 406

- 9 Oktober 2022, 17:50 WIB
Bupati Purbalingga apresiasi giat kicau mania piala Danyonif
Bupati Purbalingga apresiasi giat kicau mania piala Danyonif /Dok. Humas Purbalingga

PURBALINGGAKU - Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) mengapresiasi kegiatan Lomba Kicau Mania Piala Komandan Batalyon Infantri 406/Candra Kusuma.

Menurutnya, ajang Kicau Mania dapat membantu mempromosikan Purbalingga kepada komunitas kicau mania.

Dirinya mengatakan pandemi Covid 19 yang melanda hampir 2,5 tahun berdampak pada kegiatan-kegiatan kemasyarakatan.

Hal itu berdampak juga pada penghentian sementara waktu kegiatan yang biasanya event Kicau Mania di Purbalingga selalu ramai.

Baca Juga: Satu Orang Hilang Akibat Banjir yang Disertai Longsor di Sungai Kedungbener Kebumen

“Alhamdulillah, di tahun 2022 dengan  semakin membaiknya situasi pandemi, animo masyarakat dengan kegiatan Kicau Mania ini sangat luar biasa dan ternyata Pak Danyon ini menginisiasi,” kata Tiwi dalam sambutannya Minggu 9 Oktober 2022.

Tiwi berharap kegiatan Kicau Mania semakin memberikan manfaat bagi masyarakat Purbalingga.

Pihaknya juga menuturkan kegiatan tersebut akan banyak memberikan manfaat terutama terkait dengan pemulihan ekonomi masyarakat.

Baca Juga: Seorang Pemancing di Cilacap Ditemukan Tewas, Apa Penyebabnya?

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x