Diskominfo Purbalingga Siapkan Srikandi, Aplikasi Elektronik Administrasi Pemerintah

- 14 Juni 2022, 08:09 WIB
Ilustrasi Purbalingga. Dinkominfo Purbalingga siapkan aplikasi Srikandi
Ilustrasi Purbalingga. Dinkominfo Purbalingga siapkan aplikasi Srikandi /Purbalinggaku/Rifatuts Tsaniyah

PURBALINGGAKU– Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) Kabupaten Purbalingga menginisiasi persiapan aplikasi Srikandi. Hal itu dilakukan untuk mewujudkan program prioritas Bupati Purbalingga menuju e-government.

“Program e-government mengacu pada Perpres 95 / 2018 tentang Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) dan SK Menpan RB Nomor : 679 tahun 2020 tentang aplikasi umum bidang kearsipan dinamins,” kata Kepala Dinkominfo Purbalingga Jiah Palupi Twihantarti

Menurutnya aplikasi Srikandi merupakan layanan kearsipan berbasis elektronik untuk mendukung layanan pengadministrasian pemerintah daerah secara elektronik.

Nama Srikandi, kata Jiah, merupakan akronim dari Sistem Informasi Kearsipan DInamis Terintegrasi.

Baca Juga: Operasi Patuh Candi 2022 di Purbalingga akan Diberlakukan, Kapolres Pimpin Apel Gelar Pasukan

"Salah satunya akan diterapkan surat-menyurat secara eloktronik yang sudah memiliki Standar dari Badan Standar Elektronik (BSrE)," ujarnya

Sementara, Kepala Bidang Kearsipan Dinarpus Rien Anggriani mengatakan kesiapan pemakaian aplikasi Srikandi sudah mencapai 80%. Kekurangannya 20% yakni terkait dengan pelatihan dan monev aplikasi yang belum dilaksanakan.

"Rencananya minggu ke-3 bulan Juni akan akan dilaksanakan bimbingan dan pelatihan di 6 OPD yang dijadikan percontohan," kata Rien

Baca Juga: Raperda Parkir Usulan DPRD Purbalingga Didorong Untuk Meningkatkan PAD

Halaman:

Editor: Rifatuts Tsaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x