Waspada Ciri Ciri Gagal Ginjal Pada Anak, Bisa Terjadi Tanpa Komorbid

- 21 Oktober 2022, 23:51 WIB
Ilustrasi ciri ciri gagal ginjal pada anak
Ilustrasi ciri ciri gagal ginjal pada anak /pexels /Andrea Piacquadio

PURBALINGGAKU - Belakangan kasus gagal ginjal pada anak banyak ditemukan, hal ini tentu membawa kekhawatiran bagi orang tua.

Dilansir dari Antara, Sulianti Saroso Ernie Setyawati, SpA mengatakan bahwa gagal ginjal pada anak terjadi tanpa ada komorbid atau riwayat penyakit penyerta.

Sehingga gagal ginjal pada anak memang masih belum diketahui penyebab pastinya.

"Sebelumnya anak sehat, tidak ada gangguan apa-apa, begitu dia kena gangguan ginjal ini berlangsungnya progresif, sangat cepat. Jadi, tidak ada penyakit berat yang mendahului," ujar Ernie dilansir dari Antara.

Baca Juga: Cara Alami Menurunkan Berat Badan, Hati-Hati Bagi yang Memiliki Penyakit Lambung!

Lebih lanjut, Ernie juga mengatakan bahwa gagal ginjal pada anak bisa terjadi tiba-tiba. Sehingga belum bisa memastikan penyebanya.

Prevelensi gagal ginjal pada anak yang terjadi secara misterius ini, lebih kepada anak laki-laki dengan usia dibawah enam tahun.

Meskipun masih memerlukan penyelidikan lebih lanjut, tetapi orang tua sebaiknya sudah meningkatkan kewaspadaan terhadap kondisi anak-anaknya.

Ciri ciri gagal ginjal pada anak, secara umum ditandai dengan gejala infeksi, seperti infeksi saluran pernapasan atas. Tanda-tanda yang menyertai yaitu batuk, pilek, demam dan sesak napas.

Halaman:

Editor: Tias Cahya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x